Bimtek / pelatihan pengoperasian Website

PENDAHULUAN
Kemajuan teknologi informasi mengalami perkembangan yang sangat pesat, sekarang ini dengan
kebutuhan akan adanya sistem informasi berbasis komputer pun semakin meningkat hampir semua
bidang dan pekerjaan untuk menyampaikan informasi menggunakan teknologi komputer . Perkembangan
teknologi dan informasi menjadi hal yang sangat penting dalam dunia, karena masa informasi adalah
masa yang canggih dan kompleks, kemudian penuh dinamika dan perubahan terus-menerus. Kondisi
seperti ini menuntut berkembangnya teknologi informasi yang canggih dan menghasilkan informasi yang
cepat, efisien, dan efektif.
Perkembangan teknologi informasi dan tekonologi komputer dalam bidang ilmu pengetahuan,
pendidikan, bisnis, administrasi perkantoran, komunikasi, pemerintahan dan kegiatan lain, dalam
kehidupan sehari-hari memegang peranan yang cukup besar di negara ini dalam proses pembangunan
secara menyeluruh. Internet merupakan salah satu sarana yang mendukung bagi masyarakat untuk
mencari atau mengetahui segala informasi yang dibutuhkan. termasuk juga website yang saat ini sedang
popular. Dengan menggunakan Website, kita dapat memperoleh informasi yang dibutuhkan. Selain itu
layanan website tersebut dapat diterapkan pada perusahaan-perusahaan, instansi-instansi pemerintahan,
pendidikan dan sebagainya.
Perangkat desa Gondangmanis sebagian besar belum memahami sepenuhnya dalam penggunaan atau
pengelolaan Website yang dikarenakan fasilitas IT yang ada di desa belum mendukung baik dari segi
SDM atau fasilitas sarana prasarana sehingga berdampak pada kurang maksimalnya pelatihan Website
yang pernah diikuti oleh perangkat desa Gondangmanis.
Sebagai desa yang mengembangkan Agrowisata, website di era digital dengan penggunaan internet yang
semakin merata di seluruh penjuru negeri mempermudah penyebaran informasi mengenai berbagai hal
termasuk memasarkan tempat wisata yang biasa di sebut dengan E-Tourism. E-Tourism pada dasarnya
adalah digitalisasi dari seluruh industri dan infrastruktur wisata. Beberapa keuntungan dari e-tourism
adalah pengurangan musim, komunikasi yang lebih sukses dengan pelanggan dan peningkatan pemesanan
dan penjualan secara umum. Penggunaan Internet telah selamanya mengubah struktur dan prinsip industri
wisata. wisatawan sekarang dapat dengan mudah memilih tujuan mereka, membandingkan harga dan
mengelola pertukaran keuangan mereka. Teknologi informasi dan komunikasi dan Internet, jika
digunakan dengan bijak, dapat menjadi alat strategis yang sangat inovatif di tangan para pengusaha
wisata, yang akan membantu mereka meningkatkan posisi fasilitas mereka (Pitoska, 2013).
Sasaran dalam pelatihan sosialisasi pembuatan dan pengoperasian Website Desa kali ini melibatkan
seluruh anggota perangkat Desa Gondang Manis Kec. Bandar Kedung Mulyo. Kegiatan ini bertujuan
untuk (1) meningkatkan pengetahuan dan kemampuan perangkat desa dalam pembuatan website, dan (2)
meningkatkan kemampuan perangkat desa dalam pengopersian dan pengelolaan website.
METODE
Metode yang digunakan dalam pengabdian kepada masyarakat pembuatan dan pelatihan pengoperasian
website desa agrowisata Gondangmanis ini melalui beberapa tahapan kegiatan dengan rangkaian yang
tersebut di bawah ini. Sasaran kegiatan pelatihan dan pengoprasian website adalah perangkat desa
Gondangmanis di wilayah Kecamatan Sidorejo Kabupaten magetan. Kegiatan ini
dilaksanakan di lembaga Pemerintahan Desa Gondangmanis dengan 3 peserta yaitu perangkat
Urusan Tata Usaha / Operator Desa Pada kegiatan ini menggunakan narasumber dan instruktur
dari tim pelaksana pengabdian kepada masyarakat Universitas KH. A. Wahab Hasbullah yang
cukup berpengalaman dalam bidang Pembuatan Website.
Metode pendekatan untuk pelaksanaan kegiatan pemberdayaan pada masyarakat ini meliputi metode
pelatihan dengan learning by doing. Metode yang digunakan pada kegiatan ini melalui bentuk pelatihan
secara fleksibel dapat membuat atau mengoperasikan website desa. Melalui kegiatan pelatihan ini dapat
diharapkan menyelesaikan permasalah yang dihadapi oleh mitra.

Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *